30 January 2018

Membuat Power Supply Variable Dengan LM317

Assalamualaikum
Seringkali dalam proses belajar elektronika saya kesulitan mendapatkan sumber tegangan yang sesuai dengan keperluan saya.  Contohnya saat saya membutuhkan tegangan 3Volt, maka saya harus merangkai beberapa resistor untuk membagi tegangan 12 Volt yang bersumber dari Aki. Hal ini tentunya sangat tidak efisien maka muncul lah ide untuk membuat sebuah sumber tegangan yang bisa di atur nilai keluaranya atau biasa di sebut juga power supply variable. 

Alat ini biasanya selalu ada di tempat tukang servis Handphone atau servis alat elektrnoik lainya, namun karena harganya yang tidak murah untuk kantong saya, makanya saya berinisiatif untuk mencoba membuatnya sendiri.


Setelah Browsing, tentang cara membuat Power supply variable saya mendapatkan petunjuk bahwa IC Regulator yang kerap di gunakan untuk membuat PSU Variable salah satunya adalah Tipe LM317 dengan kemampuan keluaran arus 1.5A.

Kebetulan saya mempunyai IC LM317 yang saya copot dari bekas UPS Rusak. Setelah membaca datasheetnya ternyata rangkaiannya pun bisa dibilang sangat simpel karena hanya membutuhkan beberapa komponen tambahn lain untuk membuat Power Supply Variable dengan IC Regulator LM317 ini


Komponen yang dibutuhkan
  1. Trafo Step Down Non CT ( CT Pun bisa, Untuk Amperenya disesuaikan sja dengan kebutuhan)
  2. Dioda IN4007 x 5
  3. Kapasitor 2200uF (Nilai V harus lebih besar dari keluaran Trafo)
  4. IC LM317 x 1
  5. Kapasitor 0.1uF x 1
  6. Kapasitor 1 uF x 1
  7. Resistor 220 Ohm x 1
  8. Potensiometer 10 KOhm x 1
  9. DC Voltmeter & Ampermeter (Optional)


Saat pertama kali membuat PSU Variable ini saya hanya memiliki sebuah Trafo 2A karena itu saya tidak menggunakan Transistor untuk menguatkan arus Output dari LM317 yang hanya sebesar 1.5A saja.
Skema Rangkaianya seperti ini :

Dan setelah saya masukan ke dalam Box hasilnya seperti ini

Setelah beberapa hari, saya mencoba merubah kembali desain dari PSU Variable ini agar lebih simpel dan portable makanya saya memutuskam untuk tidak lagi menggunakan Trafo dan saya menggunakan Box yang lebih kecil yaitu menggunakan Kotak Adaptor Charger laptop bekas.

Untuk sumber teganganya saya ambil dari Charger Laptop dengan spesifikasi 19V 3A. Untuk memudahkan Masuknya tegangan input dari Charger Laptop kedalam Rangkaian LM317 makanya saya menggunakan Jack Female biar sumber catu dayanya bisa dari Adaptor lain yang menggunakan Jack Male.
Karena Arus dari Charger adalah 3A makanya saya menambahkan Transistor power untuk menguatkan arus yang tadinya hanya 1.5A dari Output IC LM317
Transistor yang saya gunakan adalah tipe 2N3055 yang saya ambil dari bekas Amplifier yang sudah rusak.

Maka rangkaianya menjadi seperti ini
Nah tampak hasil akhirnya ada pada gambar dibawah ini

Jika ada kesalahan atau kekeliruan dalam artikel ini mohon untuk di koreksi
Sekian dan terima kasih


EmoticonEmoticon